cara mengurutkan data di SPSS
pada umumnya, metode mengurutkan data bisa dilakukan disalah satu software microsoft yaitu microsoft office excel dengan melakukan short pada data yang diinginkan baik itu mulai dari data yang terkecil sampai yang terbesar begitu pula sebaliknya mengurutkan data dari yang terbesar sampai yang terkecil.
hal yang sama dapat dilakukan pada software SPSS dengan metode yang sama pula. adapun langkah-langkah pengurutan data disajikan sebagai berikut :
1. silahkan buka data yang akan anda urutkan terlebih dahulu, sebagai contoh seperti pada gambar di bawah ini
2. selanjutnya anda silahkan pilih salah satu variabel yang akan anda short (urutkan) lalu anda silahkan mengklik menu "data" pada SPSS sehingga muncul seperti gambar dibawah ini
3. silahkan anda pilih menu "sort cases" dan akan muncul tampilan sebagai berikut :
4. silahkan anda pilih variabel yang akan anda sort lalu masukkan ke kolom "sort by"
5. selanjutnya, silahkan anda pilih variabel tersebut di sort order "ascending" atau "descending". SPSS juga menyediakan vasilitas menyimpan data yang akan anda simpan dimenu "save sorted data" cukup dengan mencontreng "save file with sorted data" dan mengklik menu file selanjutnya sisa anda tuliskan nama file baru tersebut dan tentukan lokasi penyimpanan di HDD komputer anda.
6. hasil dari sort tersebut adalah sebagai berikut
untuk kasus ini, saya mengurutkan berdasarkan data pop dari yang terkecil sampai yang terbesar dan hasilnya data yang lain mengikuti data pop.
demikian tutorial cara mensort data di SPSS, mudah - mudahan bermanfaan, terima kasih..........
Comments
Post a Comment